Konfigurasi Point-To-Point via Wireless
Assalamu’alaikum,
Nih gimana kabranya semua pada sehat alhamdulillah ya, sehat ya alhamdulillah ya. Balik lagi dengan saya semoga anda sebagai pembaca tidak ada bosan-bosannya untuk belajar di blog ini, materi kita kali ini sama dengan materi sebelumnya yaitu point-to-point, hanya saja jika sebelumnya point-to-point nya menggunakan media kabel point-to-point kali ini kita akan menggunakan media wireless (jaringan nirkabel).
Nah jadi, tugas kita kali ini yaitu menghubungkan 2 buah router menggunakan media wireless dengan cara router 1 dijadikan sebagai access point (pemancar) dan router 2 dijadikan sebagai station (penerima).
Agar lebih paham bisa liat topologi dibawah ini:
1. Pertama kita rubah dulu nama mikrotik di router 1 menjadi ap-bridge (biar gak keliru aja).
2. Rubah juga di router 2, rubah menjadi station.
3. Masuk ke menu wireless dan hidupkan interface wlan1 nya, karna kita akan menghubungkan 2 router melalu interface ini.
4. Geser ke tab security profiles dan klik add untuk membuat security profiles.
5. Selanjutnya kita buat security profilesnya, berikan nama dan katasandi, ini opsional isi sesuka kalian aja. Katasandi ini adalah katasandi untuk access point kita nantinya.
6. Balik lagi ke tab wireless dan double click pada interface wlan1.
7. Di tab wireless isikan seperti berikut:
Mode: ap-bridge, yang artinya dijadikan sebagai access point
SSID: ini access point, opsional isi apa saja
Security profiles: ini password, security profiles yang tadi kita buat
8. Selanjutnya berikan ip address untuk wlan1 nya, contoh disini saya pakai 10.10.10.1/24.
Sampai sini konfigurasi di router 1 (ap-bidge) sudah selesai, sekarang kita lanjut konfigurasi di router 2 (station).
9. Hidupkan interface wlan1 nya.
10. Geser ke security profiles untuk membuatnya.
11. Buat security profiles nya, samakan dengan di router 1 (ap-bridge) karna nantinya station tidak akan bisa konek ke access point jika katasandi nya berbeda.
12. Double click pada interface wlan1.
13. Geser ke tab wireless, isikan mode station atau station bridge terserah sama aja fungsinya, kemudian klik scan untuk mencari access point si router 1.
14. Klik start untuk memulai pencarian.
15. Nah, disitu sudah muncul SSID access point router 1 dengan nama ini access point, klik connect.
16. Dengan demikian maka SSID secara otomatis langsung berubah menjadi ini access point yang artinya kita sudah konek dengan access pointnya, kemudian rubah security profiles default menjadi security profiles yang tadi kita buat sehingga hasilnya akan seperti dibawah ini:
17. Berikan juga ip address di router 2 (station), ip address ini harus se-network dengan ip address router 1 (ap-bridge), disini saya pakai 10.10.10.2/24.
Dan, konfigurasi di router 2 pun sudah selesai, untuk mencoba silahan ping test antar router.
18. Ping test dari router 1 (ap-bridge) ke router 2 (station).
19. Ping test dari router 2 (station) ke router 2 (ap-bridge).
20. Kita juga bisa melakukan bandwidth test
Test to: ip lawan (ap-bridge)
User & password: user & password router yang kita test.
21. Dan ini hasilnya.
Mungkin hanya ini yang bisa saya share ke pembaca tentang materi kali ini mohon maaf jika masih banyak kesalahan semoga bermanfaat, terima kasih.
Assalamu’alaikum
No comments: